Metrotvnews.com, Ambon: Pengurus Besar Nahdlatul Ulama
sedang menyiapkan buku ensiklopedia yang menceritakan perjalanan panjang
organisasi Islam terbesar di Indonesia itu. Diharapkan, buku itu menjadi
referensi terlengkap tentang NU masa silam hingga
sekarang."Sebagai sebuah ormas Islam terbesar di seluruh dunia,
jumlah warga NU diperkirakan mencapai lebih dari 70 juta orang, maka sudah
selayaknya Nahdlatul Ulama dicatat dan didokumentasikan dalam sebuah
ensiklopedia," kata ketua umum PB NU Said Aqiel Sirajd dalam siaran
persnya, Selasa (5/4).Menurut Said Agiel Siradj, ensiklopedia NU
ditujukan untuk merangkum pengetahuan, mendorong minat kajian, dan
pengembangan NU. "Penerbitan ensiklopedi ini saya rasa akan bisa menjadi
monumen pengetahuan dan babad kontemporer yang merekam sejarah, tokoh, dan
khasanah pesantren secara objektif, akurat, dan komprehensif. Diharapkan
juga ensiklopedia itu bisa menjadi referensi terlengkap bagi organisasi
ini," katanya.Ketua PBNU M Imam Azis yang menjadi salah satu
pemrakarsa/inisiator penerbitan menjelaskan bahwa buku berjudul
Ensiklopedia Nahdlatul Ulama: Sejarah, Tokoh, dan Khasanah Pesantren akan
diluncurkan pada pertengahan Juni. "Peluncurannya akan dilakukan pada saat
peringatan harlah Nahdlatul Ulama," katanya.Imam Azis juga
mengatakan, ensiklopedia itu menjadi proyek monumental yang akan tercatat
sepanjang sejarah NU.(Ant/RAS) Source:Kompas.com
sedang menyiapkan buku ensiklopedia yang menceritakan perjalanan panjang
organisasi Islam terbesar di Indonesia itu. Diharapkan, buku itu menjadi
referensi terlengkap tentang NU masa silam hingga
sekarang."Sebagai sebuah ormas Islam terbesar di seluruh dunia,
jumlah warga NU diperkirakan mencapai lebih dari 70 juta orang, maka sudah
selayaknya Nahdlatul Ulama dicatat dan didokumentasikan dalam sebuah
ensiklopedia," kata ketua umum PB NU Said Aqiel Sirajd dalam siaran
persnya, Selasa (5/4).Menurut Said Agiel Siradj, ensiklopedia NU
ditujukan untuk merangkum pengetahuan, mendorong minat kajian, dan
pengembangan NU. "Penerbitan ensiklopedi ini saya rasa akan bisa menjadi
monumen pengetahuan dan babad kontemporer yang merekam sejarah, tokoh, dan
khasanah pesantren secara objektif, akurat, dan komprehensif. Diharapkan
juga ensiklopedia itu bisa menjadi referensi terlengkap bagi organisasi
ini," katanya.Ketua PBNU M Imam Azis yang menjadi salah satu
pemrakarsa/inisiator penerbitan menjelaskan bahwa buku berjudul
Ensiklopedia Nahdlatul Ulama: Sejarah, Tokoh, dan Khasanah Pesantren akan
diluncurkan pada pertengahan Juni. "Peluncurannya akan dilakukan pada saat
peringatan harlah Nahdlatul Ulama," katanya.Imam Azis juga
mengatakan, ensiklopedia itu menjadi proyek monumental yang akan tercatat
sepanjang sejarah NU.(Ant/RAS) Source:Kompas.com
No comments:
Post a Comment